Polres Batola Gelar Bazar dan UMKM pada Puncak Peringatan Hari Bhayangkara ke-78
Marabahan,- KALSELBABUSSALAM.COM Senin, 1 Juli 2024, Polres Barito Kuala (Batola) menggelar bazar pasar murah dan UMKM di halaman Kantor Bupati Batola sebagai rangkaian puncak peringatan Hari Bhayangkara ke-78.
Kapolres Batola, AKBP Diaz Sasongko, melalui Kasi Humas Iptu Marum, menyampaikan bahwa bazar ini dilaksanakan setelah upacara peringatan Hari Bhayangkara di halaman Pemkab Batola. "Dengan mengumpulkan berbagai produk UMKM dari Kabupaten Batola, para pelaku usaha dapat mempromosikan dan memasarkan hasil produksinya kepada masyarakat," ujar Iptu Marum.
Acara ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Batola, termasuk Dandim 1005/Barito Kuala Letkol Inf Kadirman Gultom, Kajari Batola Yussie Cahaya Hudaya, Ketua Pengadilan Negeri Marabahan Dwi Ananda Fajarwati, Sekda Batola Ir. H. Zulkipli Yadi Noor, serta berbagai tokoh masyarakat, agama, dan perwakilan instansi pemerintahan dan swasta.
Setelah upacara, para undangan dan masyarakat antusias mengunjungi stan-stan UMKM yang berjejer di halaman kantor Pemda Batola. Dalam waktu kurang dari dua jam, seluruh barang-barang UMKM dan sembako habis terjual.
Lebih lanjut, Iptu Marum menegaskan bahwa kegiatan bazar ini merupakan wujud kepedulian Polres Batola dalam mendukung pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Batola. "Polri selalu hadir di tengah masyarakat dengan memberikan kontribusi yang bermanfaat. Hari Bhayangkara ke-78 ini mengangkat tema 'Polri Presisi mendukung percepatan transformasi ekonomi inklusif yang berkelanjutan menuju Indonesia Emas'. Diharapkan kegiatan bazar ini dapat memotivasi dan mendukung para pedagang UMKM untuk terus mengembangkan usahanya, sehingga percepatan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dapat tercapai," jelasnya.
Kegiatan ini mendapat sambutan baik dari masyarakat dan pelaku UMKM. Mereka mengucapkan terima kasih kepada Polres Barito Kuala atas penyelenggaraan acara ini dan berharap dukungan pemerintah terus berlanjut, sehingga usaha UMKM dapat berkembang lebih maju dan meningkatkan kesejahteraan ekonomi.
Humas Polres Batola
Reporter: Tim